my daily life

my daily life
selaraskan karir dan keluarga

Rabu, 28 Maret 2012

Sudah benarkah cara duduk si kecil ?

Karena di sebuah grup lagi rame membicarakan ini, maka saya mencoba merangkum tentang cara duduk si kecil.... yuhuuuuu
Posisi duduk dengan kaki berbentuk W atau W-sit, merupakanposisi pilihan bagi si kecil yang sedang transisi dari merangkan ke duduk. mengapa? karena dengan posisi W sit ini si kecil dapat stabil, dg dasar tumpuan yang luas. Sebelum membahas lebih luas ini nih contohnya posisi W-sit
Posisi duduk dengan kaki berbentuk W menggambarkan posisi duduk dimana, si kecil duduk di lantai dengan pantatnya berada diantara kaki yang mengalami rotasi, sehingga posisi kakinya menjauhi badannya.

IT'S OK..... JIKA..
Si kecil sering berpindah posisi dari posisi W sit ini saat bermain atau setelah merangkak, duduk sebentar. Duduk dengan posisi kaki W ini boleh saja dan NORMAL jika dilakukan saat saat tersebut diatas.


IT'S NOT OK...KALAU
Posisi W-sit ini berlangsung lama saat si kecil bermain, hal tsb akan mengakibatkan gangguan tulang, sendi dan otot pada daerah punggung dan ekstremitas bawah (kaki).Jika posisi W-sit ini dilakukan dengan waktu yang lama/kontinu, maka otot daerah pinggul tidak berkembang dalam merespon dan belajar perubahan tumpuan berat badan saat berputar dan pergerakan ke samping luar pada badan. Otot juga perlu dilatihkan untuk bisa berkembang/kontraksi *kaya otot2nya Ade rai :P*. Jadi kalau si ortu tidak menyadari hal ini, maka si kecil akan "nyaman" dengan posisi duduk dengan kaki W ini, karena lebih stabil (tumpuan badan lebih luas), ga jatuh jatuh, bisa maen lama tanpa harus ganti posisi ^___^. Otot pinggul penting untuk mempertahankan postur tegak dan bereaksi pada keseimbangan badan.

EFEK SAMPING POSISI W-SIT
1. Sway back Posture

2. Berjalan dan berdiri dengan telapak kaki ke kedalam

3. Lemah pinggul dan otot punggung bawah
4. otot hamstring dan punggung bawah mengecil

  BAGAIMANA MENSIASATINYA ?

Duduk bersama si kecil di lantai dan beri contoh beberapa gaya duduk yang berbeda beda (bersila, duduk menyamping-semacam tahiyat akhir saat sholat, selonjor sehingga otot hamstring dapat kontraksi/menguat) atau duduk pada kursi pendek-bantal dari pada posisi w-sit)





jadi meskipun hal kecil, yuuk biasakan memberi contoh, menegur dan memposisikan si kecil dengan duduk yang benar ^_____^

Rabu, 29 Februari 2012

MINYAK TELON? boleh ajaaa :)

Siapa bunda bunda yang tidak kenal dengan yang namanya minyak telon ? pasti semua pada kenal. Akhir akhir ini terdapat beberapa kasus yang terjadi akibat pemakaian minyak telon atau bahkan Larangan pemakaian minyak telon pada bayi atau anak... Kenapa? karena timbul gosong, iritasi pada kulit kemudian ada berita bahwa di dalam minyak telon terdapat kandungan berbahaya... dari pada simpang siur, yukk mengulas kembali apa itu minyak telon dan khasiatnya ^___^
Minyak telon (dari bahasa Jawa telu, tiga) adalah minyak yang sering dibalurkan pada tubuh bayi dengan campuran dari minyak adas, minyak kayu putih, dan minyak kelapa dalam kadar yang berbeda-beda. Komposisi yang biasa dipakai adalah 3:3:4. Minyak kelapa berfungsi sebagai pelarut.

 Komposisi minyak telon :
1. Minyak Adas  
Minyak adas (oleum foeniculi, fennel oil) dibuat dari penyulingan buah adas. Adas mengandung minyak atsiri 1 – 6%, terdiri dari 50 – 60% anetol, lebih kurang 20% fenkon, pinen, limonen, dipenten, felandren, metilchavikol, anisaldehid, asam anisat, dan 12% minyak lemak.
Kandungan anetol yang menyebabkan adas memiliki aroma yang khas, sehingga para ibu sering menyebutnya ‘wangi bayi’.   
Adas bermanfaat untuk mengobati sakit perut (mulas), perut kembung (karminatif), rasa penuh di lambung, mual, muntah, dan diare. Selain itu manfaat adas lainnya adalah untuk pengobatan batuk berdahak, asma, nyeri haid dan melancarkan ASI.
2. Minyak Kayu putih
Minyak kayu putih (oleum cajeputi, cajuput oil) dibuat dari penyulingan daun atau ranting pohon kayu putih.
Kandungan minyak kayu putih adalah eukaliptol (1,8-cineol), α-terpineol dan ester asetatnya, α-pinen, dan limonen.
Minyak kayu putih bersifat antibakteri, antijamur, insektisida, analgesik ringan, ekspektoran, anti neuralgik, karminatif dan diaphoretik.
Khasiatnya  adalah untuk menghangatkan tubuh, melemaskan otot, mencegah dan mengobati perut kembung.   
3. Minyak Kelapa  
Minyak kelapa murni (virgin coconut oil) adalah minyak kelapa yang dibuat dari bahan baku buah kelapa segar (Cocos nucifera Linn), diproses dengan pemanasan terkontrol atau tanpa pemanasan  dan tanpa penambahan bahan kimia.
Minyak kelapa murni mengandung air dan asam lemak bebas yang rendah, berwarna bening, dan berbau harum. Minyak kelapa murni mengandung asam laurat yang bersifat antibiotik, anti bakteri dan anti jamur.           
Minyak kelapa dalam minyak telon berfungsi sebagai pelarut minyak adas dan kayu putih, sehingga dihasilkan campuran yang lembut (minyak pembawa, carrier oil).

Khasiat Minyak Telon
Efek hangat yang diperoleh dari pemakaian minyak telon dapat membantu melegakan pernafasan jika hidung si kecil tersumbat. Rasa nyaman dari pernafasan yang lebih lega akhirnya membantu bayi tidur lebih nyenyak, sehingga mempercepat proses penyembuhan. Namun tentu saja keluhan batuk dan pilek, atau penyakit apa pun yang diderita si kecil tetap membutuhan penanganan medis.

1. Nah, kandungannya cukup berkhasiat kan? Lalu mengapa ada kasus kasus iritasi pada kulit sehingga pemakaian mesti dihentikan..?
Saya rasa hal tersebut disebabkan karena perbandingan dari minyak penyusun minyak telon yang kurang pas, misal minyak kayu putih berlebih, efek panas akan lebih besar sehingga untuk kulit2 bayi tertentu akan menimbulkan iritasi. Minyak kayu putih dalam dosis besar akan berefek pada membran mukosa. Jadi konsentrasi yang optimal perlu diperhatikan oleh para produsen :P. Dan tidak dipungkiri pula bahwa sekarang banyak sekali produk produk minyak telon yang dipalsukan.

what do you think about being a doctor?



Sebuah kutipan surat yang bagus untuk dijadikan bahan renungan bagi semua orang yang sedang, akan, dan yang bermimpi menjadi dokter.

Untuk kembali menengok masa lalu mengingat alasan kita memilih jalan sebagai seorang dokter, mengkritisi masa sekarang dan melihat sudahkan kita berkontribusi, melakukan yg terbaik, dan kembali meluruskan niat, serta membayangkan masa depan untuk memutuskan akan menjadi dokter seperti apa kita.

“Rekan sejawat yang terhormat,

Jika Anda ingin menjadi dokter untuk bisa kaya raya, maka segeralah kemasi barang-barang Anda.

Mungkin fakultas ekonomi lebih tepat untuk mendidik anda menjadi businessman bergelimang rupiah

Daripada Anda harus mengorbankan pasien dan keluarga Anda sendiri demi mengejar kekayaan.

Jika Anda ingin menjadi dokter untuk mendapatkan kedudukan sosial tinggi di masyarakat, dipuja dan didewakan, maka silahkan kembali ke Mesir ribuan tahun yang lalu dan jadilah Firaun di sana. Daripada Anda di sini harus menjadi arogan dan merendahkan orang lain di sekitar Anda hanya agar Anda terkesan paling berharga.

Jika Anda ingin menjadi dokter untuk memudahkan mencari jodoh atau menarik perhatian calon mertua, mungkin lebih baik Anda mencari agency selebritis yang akan mengorbitkan Anda sehingga menjadi artis pujaan para wanita atau pria. Daripada Anda bersembunyi di balik topeng klimis dan jas putih necis, sementara Anda alpa dari makna dokter yang sesungguhnya.

Dokter tidak diciptakan untuk itu, kawan.

Memilih menjadi dokter bukan sekadar agar bisa bergaya dengan BMW keluaran terbaru, bukan sekadar bisa terihat tampan dengan jas putih kebanggaan, bukan sekadar agar para tetangga terbungkuk-bungkuk hormat melihat kita lewat.

Memilih menjadi dokter adalah memilih jalan pengabdian. Mengabdi pada masyarakat yang masih akrab dengan busung lapar dan gizi buruk. Mengabdi pada masyarakat yang masih sering mengunjungi dukun ketika anaknya demam tinggi.

Memilih menjadi dokter adalah memilih jalan empati, ketika dengan lembut kita merangkul dan menguatkan seorang bapak tua yang baru saja kehilangan anaknya karena malaria.

Memilih jalan menjadi dokter adalah memilih jalan kemanusiaan, ketika kita tergerak mengabdikan diri dalam tim medis penanggulangan bencana dengan bayaran cuma-cuma.

Memilih jalan menjadi dokter adalah memilih jalan kepedulian, saat kita terpaku dalam sujud-sujud panjang, mendoakan kesembuhan dan kebahagiaan pasien-pasien kita.

Memilih menjadi dokter adalah memilih jalan berbagi, ketika seorang tukang becak menangis di depan kita karena tidak punya uang untuk membayar biaya rumah sakit anaknya yang terkena demam berdarah. Lalu dengan senyum terindah yang pernah disaksikan dunia, kita menepuk bahunya dan berkata, jangan menangis lagi, pak, Insya Allah saya bantu pembayarannya.

Memilih menjadi dokter adalah memilih jalan kasih sayang, ketika dengan sepenuh cinta kita mengusap lembut rambut seorang anak dengan leukemia dan berbisik lembut di telinganya,dik, mau diceritain dongeng nggak sama dokter?

Memilih jalan menjadi dokter adalah memilih jalan ketegasan, ketika sebuah perusahaan farmasi menjanjikan komisi besar untuk target penjualan obat-obatnya, lalu dengan tetap tersenyum kita mantap berkata, maaf, saya tidak mungkin mengkhianati pasien dan hati nurani saya

Memilih menjadi dokter adalah memilih jalan pengorbanan, saat tengah malam tetangga dari kampung sebelah dengan panik mengetuk pintu rumah kita karena anaknya demam dan kejang-kejang. Lalu dengan ikhlas kita beranjak meninggalkan hangatnya peraduan menembus pekat dan dinginnya malam.

Memilih menjadi dokter adalah memilih jalan terjal lagi mendaki untuk meraih cita-cita kita. Bukan, bukan kekayaan atau penghormatan manusia yang kita cari. Tapi ridha Allah lah yang senantiasa kita perjuangkan.

Yah, memilih menjadi dokter adalah memilih jalan menuju surga, tempat di mana dokter sudah tidak lagi perlu ada


dikutip dari
Aditya Putra Priyahita,
seorang yang sangat merindukan sebuah reuni
anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) di surga nanti

PIJAT SI DEDEK YUUUK...

HAI HAI BUNDA…
Pernahkan bunda bunda sekalian dipijat ? pasti lebih rileks kan? Yup.. begitu juga si adek bayi. Banyak sekali artikel artikel yang membahas tentang manfaat pijat bayi baik bagi bayi maupun bagi si orang tua.

Buat si bayi/anak :
·        Tidur lebih teratur
·        sistem Pencernaan lebih baik
·        Berat Badan naik
·        Anak lebih tenang dan merasa aman
·        Sistem kekebalan meningkat
·        Proses bonding lancar
·        Proses pengalaman dari hari ke hari optimal
Buat orang tua/si pemijat :
·        Percaya diri dan self esteem meningkat
·        Kejadian depresi post partum menurun
·        Peningkatan produksi ASI (bunda)
·        Proses bonding lancer
·        Memperbaiki ‘sense’ – lebih mengerti apa yang dimau si bayi atau anak
Lalu bagaimana ayah bunda sekalian memijat putra putri anda? Tanpa menggunakan minyak, atau pakai bedak, lotion, minyak telon, minyak goreng, atau minyak tanah…hohoho *sadis* ???
Ada penelitian di school of Medicine di Miami yang meneliti tentang kegunaan pijat bayi menggunakan minyak akan menurunkan perilaku stress, lebih rileks, dan menunjukkan penurunan secara signifikan kadar hormon kortisol-hormon stress dan meningkatkan aktivitas vagal  DIBANDING bayi yang dipijat tanpa menggunakan minyak.

Beberapa penilaian dinilai sebelum dan setelah pijat bayi. Penilaiannya termasuk tonus vagal (indicator aktivitas syaraf parasimpatis), EKG, dan sampel saliva untuk menunjukkan kadar kortisol serta videotaped untuk merekam gerak tangan dan kaki, ekspresi wajah bayi dsb.
Jadi pijat dengan menggunakan minyak dapat mengurangi gesekan antara pemijat dengan bayi, dengan minyak proses pemijatan juga lebih smooth, ritmik, sehingga bayi juga merasa lebih nyaman, aman, dan menikmati banget deh.
Peningkatan tonus vagal karena pijat bayi ini membuat kadar enzim penyerapan gastrin dan insulin naik sehingga penyerapan terhadap sari makanan pun menjadi lebih baik

Banyak sekali penelitian yang dilakukan tentang manfaat pijat bayi ini, antara lain :
Rene Spitz, dokter anak dan psikiater dari Amerika, melaporkan, bayi yang banyak memperoleh senthan, khususnya dari ibu, akan jarang mengalami simpton hospitalimus (gangguan seperti di radang telinga tengah, campak, gangguan usus,dll)

Pengamat T.Field seperti dikutip dr. J. David Hull, ahli virologi molekuler dari Inggris, dalam makalah berjudul Touch Therapy : Science Confirms Instinct, menyebutkan terapi pijat 30 menit per hari bisa mengurangi depresi dan kecemasan. Tidurnyapun bertambah tenang.
Terapi pijat 15 menit selama enam minggu pada bayi 1-3 bulan juga akan meningkatkan kesiagaan (alertness) dan tangisnya berkurang. Ini akan diikuti peningkatan berat badan, perbaiki kondisi psikis, berkurangnya kadar hormon stress, dan bertambahnya kadar serotonin.

Sudahkah ayah bunda memijat bayi sendiri secara rutin menggunakan minyak ?
^___^

LOVING TOUCH BRINGS THE BEST IN BABIES

Selasa, 24 Januari 2012

IKAN KEMBUNG BUMBU PESMOL

bahan :
ikan kembung 500 gram bersihkan
jeruk nipis 1 buah
air 100 ml
cuka 1 sdm
gula pasir 1 sdm
garam 1/2 sdt
cabai rawit meah 10 buah
minyak goreng secukupnya

Bumbu (haluskan)
bawang merah 5 butir
bawang putih 4 siung
kemiri 3 butir
kunyit 2 cm
lengkuas 2 cm
jahe 1cm

CARA MEMBUAT :
1. Lumuri ikan dengan air jeruk nipis, diamkan 15 menit. cuci bersih dan goreng sampai kuning kecoklatan
2. tumis bumbu halus sampai harum, masukkan air, cuka, gula pasir, garam, dan cabai rawit. Masukkan ikan goreng, masak sampai bumbu meresap. ANGKAT dan sajikan dengan nasi panas..

500 gram ikan ~ 4 ekor ^^ SELAMAT mencobaaa :)

Selasa, 13 September 2011

obat bapilpa si kecil

flu/influenza/ ISPA sering kali menyerang si kecil, dengan gejala panas, batuk, pilek....Bayi dan anak-anak di bawah lima tahun adalah kelompok yang rentan terhadap berbagai penyakit karena sistem kekebalan tubuh mereka belum terbangun sempurna. Sebagian besar penyakit anak tidak berbahaya dan hanya menyebabkan ketidaknyamanan sementara. ISPA adalah infeksi pada saluran pernapasan atas yang biasanya ditandai dengan bersin-bersin, hidung tersumbat atau meler, demam dan mungkin juga batuk. ISPA (infeksi Saluran Pernafasan Atas) tsb bisa disebabkan oleh virus ataupun bakteri. Sebenarnya makan es krim, permen, minuman dingin tidak berhubungan langsung dengan ISPA tadi, karena ISPA disebabkan oleh kuman (virus, bakteri)... tetapi mengapa saran dokter, orang tua, paramedis atau yang lain selalu jangan minum es, jangan makan permen, coklat bla bla bla...karena makanan2 tersebut dapat merangsang saluran napas baik karena suhunya, gulanya --> sehingga mudah terjadi radang, kekebalan turun --> kuman mudah masuk deh
penatalaksanaan ISPA pada umumnya istirahat, makan cukup, uap air hangat, pijet... biasanya beberapa hari dapat sembuh sendiri... tapi terkadang kita memberikan obat untuk membantu meredakan gejala batuk, pilek, panas, hidung buntu si kecil....nah apa obatnya ???
JUJUR..saya bukan promosi obat ini, dan saya tidak dibayar untuk woro2 obat ini XD..hehehe..cuma mau berbagi aja... putra saya memang beberapi kali terkena ISPA... asal tidak panas/sumer, makan tidak rewel biasanya tidak saya berikan obat. cukup pijat pake vicks dada dan punggung, atur makan agar teratur udah...biarpun mbeler2 (asal masih bening)..malah tetap saya berikan es krim untuk membantu meningkatkan nafsu makannya dikala sakit..:)
awalnya coba2 dengan obat UNI's baby cough syrup ini... kemasan kurang menarik, murah (3000 rupiah aja masih kembali beberapa koin), tetapi saya selalu melihat isinya -->PARASETAMOL, GUAIAFESIN, CTM dan Oleum anise. cukuplah untuk meredakan ISPA si kecil. kenapa ??
  • parasetamol --> sebagai penurun panas, pereda radang, nyeri diperlukan untuk si kecil yang panas, batuk (kadang tenggorokan jg ikut sakit), rasa tidak enak di badan
  • guaiafesin --> sebagai ekspektoran. Membantu mengeluarkan dahak si kecil, meski kadang setelah minum obat si kecil muntah... tidak apa2 biasanya dahak ikut keluar
  • CTM --> sebagai anti histamin, dekongestan. Membantu meredakan pilek si kecil, hidung buntu, mengerem zat zat yang keluar saat radang/infeksi. jadi saya jarang sekali memilih obat flu yang mengandung efedrin/pseudoefedrin :)
  • Oleum anise --> herbal biji dari Pimpinella anisum atau yang dikenal sebagai minyak adas manis sebagai pengurang sekret/dahak, ekspektoran dan aromanya khas dan agak manis
Komposisi:
Satu sendok teh (5 ml) mengandung:
Paracetamol .............................. 120 mg
Glycerylguajacol ......................... 25 mg
C.T.M. ................................... 1 mg
Oleum anisi .............................. 0.005 ml  

Mau cobaaa ??? :) buat anak kok coba-coba.... kalo ga coba coba ga jadi anak....:P
Tapi memang terkadang respon si kecil berbeda beda.... Ingat sakit berlanjut hubungi dokter ^___^ 

semoga si kecil sehat dan cerdaass.... 

Senin, 12 September 2011

Hidup adalah Anugrah

Hari ini sebelum engkau berpikir untuk mengucapkan kata kata kasar,
ingatlah akan seseorang yang tidak bisa berbicara

Sebelum engkau mengeluh mengenai cita rasa makananmu
ingatlah akan seseorang yang tidak punya apa pun untuk dimakan

Sebelum engkau mengeluh tentang suami atau istrimu
ingatlah akan sesorang yang menangis kepada Tuhan meminta pasangan hidup

Hari ini sebelum engkau mengeluh tentang hidupmu
ingatlah akan sesorang yang begitu cepat meninggalkan dunia

Sebelum engkau mengeluh tentang anak anakmu
ingatlah akan sesorang yang begitu mengharapkan kehadiran seorang anak, tetapi tidak mendapatkannya

Sebelum engkau bertengkar karena rumahmu yang kotor, dan tidak ada yang membersihkan atau menyapu lantai
ingatlah akan gelandangan yang tinggal di jalanan

Sebelum merengek karena harus menyopir terlalu jauh
ingatlah akan seseorang yang harus berjalan kaki untuk menempuh jarak yang sama

Dan ketika engkau lelah dan mengeluh tentang pekerjaanmu
ingatlah akan para pengangguran, orang cacat dan mereka yang menginginkan pekerjaanmu

Sebelum engkau menuding atau menyalahkan orang lain,
ingatlah bahwa tidak ada seorang pun yang tidak berdosa dan kita harus menghadap pengadilan Tuhan

Dan ketika beban hidup tampaknya akan menjatuhkanmu
pasanglah senyuman di wajahmu dan berterima kasihlah pada Tuhan karena engkau masih hidup dan ada di dunia ini

NIKMATILAH SETIAP SAAT DALAM HIDUPMU...KARENA MUNGKIN ITU TIDAK TERULANG LAGI
-the way to happiness-AAN